#Selas48eby 🎉
Rasanya cepat sekali sudah berjumpa dengan hari Selasa lagi. Hehe mungkin seminggu ini kegiatan lagi campur aduk dari mulai single baru, persiapan handshake, dan setlist baru. Jadi waktu gak berasa.
Kayanya Selasa minggu ini kita bahas hal mainstream aja ya. -------------------
Yang paling pertama adalah persiapan untuk setlist baru. Cukup berat latihannya. Ada yang masih UAS, UN, sibuk kegiatan lain. Jadi susah bgt untuk latihan bener bener 16 orang. Begitu disatuin, jadi bingung lagi. Hahaha memang libur theater nya 3 minggu, tapi waktu intens untuk latihannya bisa diitung jari
Ditengah tengah persiapan setlist baru kami latihan untuk single baru. Cuma beberapa jam untuk menyelesaikan satu lagu
Lalu disaat tim lain udah latihan dari jauh jauh hari, tim J baru menyiapkan untuk handshake event sehari sebelumnya--------------------
Masa masa cukup berat itu akhirnya sudah berhasil dilalui.
Yang paling terakhir disiapkan adalah yang pertama harus ditampilkan.
Hahahaha
Pertama, handshake event 😁
Hm hal yang rutin dilakuin kaya gini tuh pasti gampang bikin kangen deh. Hehe ya seneng bgt, akhirnya bisa handshake lagi. Aku juga sama kaya kalian, rasanya banyak yang pengen diomongin. Tapi pas udah ketemu jadi bingung sendiri.
Handshake festival kali ini sedikit berbeda. Acara acara di mainstage semakin seru, ada photopack booth juga, dan di selasela juga ada thanksgiving atas terpilihnya senbatsu atau undergirls.
Setelah handshake di sesi 1 dan 2, aku ke booth lawson lalu kasih thanksgiving buat kalian. Disini aku pakai baju Heavy Rotation myoshi 😍
Terus menuju handshake sesi 5. Pakai baju dress hitam simple 😁 banyakyangbilangkurusbgt
Dan lanjut untuk persiapan tampil di mainstage.
Kalau biasanya unjuk bakat itu untuk individu atau beberapa orang, kali ini spesial dibikin masing2 tim. Dan tim J menampilkan drama ala ala Frozen hahaha. ini dia yang disiapin haminsatu 🙈
Aku berperan sebagai Elsa masa kecil. Dan yang jadi Anna masa kecilnya Gaby 😒 gitu deh jadinya. Hahaha maafgaksempetfotountukini
Abis ini tadinya ada sesuatu lagi dari tim J, tapi karena sudah waktunya handshake untuk sesi 7, gakjadideh. mungkinlainwaktu
Terus handshake lagi sesi 7 dan 8. Disini pakai baju warna putih gitu. Banyak yang bilang jadi dewasa dan anggun. Haha kan udah 17 tahun 🙊
Selesai sesi handshake aku langsung ke stage lagi untuk cerita-cerita tentang photopack. Hehe
Abis itu, cukup banyak waktu sebelum masuk ke mini performance. Jadi sempet bobo dulu bentar. maaf aja kalo handshake kemaren agak loading dan ga nyambung soalnya baru tidur bentar 😢
Lanjut ke acara yang seru dan aku tunggu tunggu. Member senbatsu dan undergilrs jalan keliling venue diiringin marching band seru bgt berasa dimana gitu 😍
Abis itu mini performance. Lagu lagunya adalah lagu yang ada di CD single Pareo. Dan, heheheh..
Lagu undergilrs dan lagu single ke 10 JKT48 ditampilkan!
Cie.
SINGLE BARU
Suka sekali! Suka sekali! Suka sekali ♪♬
Aku juga suka sekali sama lagunya!
Lega juga rasanya single baru bisa ditampilkan, tunggu tanggal rilisnya ya!
Lalu besoknya, duh.. Shonichi Dewi Theater
Okey tim J siap tim J siap!
Selama seminggu sebelum shonichi kami skip latihan setlist untuk persiapan hal lain yg tadi aku ceritakan. Jadi baru ada waktu latihan lagi adalah pagi hari sebelum bener bener perform.
Degdegan bgt.
Banyak yang merasa siap ga sampe 100 %. Tapi show must go on
Yang terjadi terjadilah, dan yang terjadilah itu haruslah yang terbaik.
Dan alhamdulillah tim J berhasil melewati shonichi dengan cukup melegakan. Walaupun masih banyak kekurangan, tapi seneng bisa melihat wajah kalian yang sepertinya bahagia melihat kami kembali pulang ke theater.
Makasih udah dukung aku dan ada buat aku untuk menjalani semua itu. Hehehe
Besok ditunggu di theater ya!
Besok harinya serba 3 nih buat aku!
Member ke 3 yang 300 show pada show ke 3 Dewi Theater
Ciegitu.
Dateng ya! Ditunggu!
Dukung aku, timku, dan JKT48!
Jangan lupa untuk tanggal 13 Juni beli konser tim J show ketiga jam 16.00. Yuk mumpung tim J masih lengkap seperti ini :)
Bye! See you~ - segala sesuatu yang berat akan terasa ringan kalau dilakukan bersama sama ---
-
Beby Chaesara Anadila +20 Kelimax