Hehehe masih di #Selas48eby ! 🎉
Okey, karena tadi udah sedikit cerita tentang persiapannya, sekarang kita ngomongin gimana event sungguh sungguhnya itu berlangsung!
Di kanan kiri penonton udah ada layar tv buat nampilin video segment. Jadi setelah overture, ada video tentang segment............
• J song!
J song ini berarti adalah lagu lagu coupling single untuk tim J!
1. Simpati gravitasi
walau sebenarnya dekat tetapi terasa jauh ♪
Lagu coupling single Kaze wa Fuiteitu. Lagu yang punya kostumnya sendiri, dan tentunya kami juga pake kostum itu untuk segment ini, yang warna ungu-biru.
2. First rabbit
aku tidak takut pada luka dan sakit ♪
Jadi kelinci pertama, asal jangan jadi kelinci percobaan. Hahaha
3. Takane no Ringo
di tempat yang dekat tak akan ada mimpi ♪
Coupling song terbaru dari tim J! Suka lagu nya, liriknya kami bgt. Terus pertama kalinya ditampilin loh
4. Kurumi to dialouge
kamu tidak menunjukan gerak gerik apapun, cool ♪
Udah lama ga bawain lagu ini, sebagai lagu penutup segment sih harusnya lagu yang keren.
Abis itu, MC. Lalu masuk ke segment berikutnya.
• Unit song
5. Tobenai Agehachou ( Ayana, Beby, Kinal, Shania, Melody, Veranda, Nabilah, Haruka, Dhike)
bukanlah suka tetapi sayang hati ini benar benar berdebar ♪
Lagu apa coba? Ya kalau di AKB ini adalah lagu undergirls nya Iiwake Maybe, cuma 9 orang. Artinya, kupu kupu yang tidak bisa terbang.
6. Temodemo no Namida (Rachel Vanka)
ku tak akan melupakan jejak langkah kenangan bertemu denganmu ♪
Wih, mereka berdua dari dulu pengen lagu ini bgt dan akhirnya kesampean!
7. Tsundere (Nabilah, Sendy, Frieska)
kesombongan diriku ini cintai sajalah ♪
Buat yang kangen setlist RKJ sih bakal seneng bgt lagu ini, ya kan?
8. Ame no doubutsuen
seakan hanya dibuka tuk kita berdua ♪
Ayana jadi gajah
Veranda jadi jerapah
Kinal jadi singa
Jeje jadi monyet
Dhike jadi penguin
Wawa jadi panda
Dena jadi unta
Ghaida jadi zebra
Bayangin aja gimana jadinya itu stage dengan perpaduan member dan binatang kaya gitu.. Hahaha
Lanjut ke MC dan segment,
• J international
9. River
ayo sebrangilah you can do it ♪
Pake kostum coat hitam waktu di Yokohama. Full version loh, jarang sekali!
10. Gingham Check
can't decide i feel just like gingham check ♪
Lepas coat dan pakai kostum flying get putih. Hehe
Pas masuk nyanyian, tarra! Pake bahasa inggris 🙈
11. Manatsu no Sounds good
let's go deeper than what we did before ♪
Masih pake bahasa Inggris! 🙉
12. Koisuru Fortune Cookie
ordinary flowers never get their time in the sun ♪
Masih juga pake bahasa inggris
13. Kokoro no Placard
if i write down everything on this, just to say that i really like you ♪
Wih jago nih pake bahasa Inggris teroos~ hahaha
Selesai jadi bulenya, MC sebentar untuk lagu berikutnya.
14. Gomenne summer
meskipun hanya teman terasa sedih ♪
Versi 7 orang dan ini ceritanya adalah senbatsu 7 orang tertua, makanya Haruka center, soalnya paling tua hahaha 🙉
15. Pareo wa Emerald
gadis yang telah menjadi dewasa ♪
Jadi 16 orang lagi deh, pake bahasa Indonesia kok 🙈
16. Uekara Melody
sebenarnya kamu serius atau cuma joke? ♪
Hehehe lagu untuk Kak Melody karena sudah tua jadi cocok untuk dinyanyiin di lagu ini 😂
Break!
Loh kok break? Kok baru gitu doang sih?
Banyak yang aneh, dan mungkin pertama kalinya. Tenang tenang lagunya masih sangat banyak, tapi sholat dan ngemil lucuk dulu bisa kali 🙈
Setelah break! Masuk ke segment....
• Concert and event songs
Lagu lagu yang biasa atau cuma ditemui di event atau konser. Lagu apa tuh?
17. Only today
kamu cukup menemani saja disampingku menjadi orang terdekat ♪
Wah, aku oshihen ke lagu ini kayanya. Suka banget lagunya, musik, nada, gerakan, liriknya luar biasa :')
Ini lagu dari setlist A4th, aku kira ini kode gitu buat setlist baru, ternyata... 😝
18. JKT48
kami Jakarta fourty eight, ayo datanglah dan temui kami ♪
Lagu untuk seru seruan wohoo ><
19. JKT Festival
ayo rasakanlah kehidupan dengan seluruh tubuh kita ini ♪
Setelah 48 48 an, kita festival festival an hahaha
20. Shoujo Tachiyou
terus berjuang tak kenal lelah disudut panggung itu ♪
Lagu yang bikin semangat, ditengah lagu ada formasi bikin lingkaran dengan tangan lurus ke tengah dan kami teriak 'sungguh sungguh, tim J'
21. New ship
ayo para pelaut muda percayailah rekanmu ♪
Lagu konser banget. Hahaa oh iya segment ini kami pakai seifuku flower! Hehehe
22. Seishun no Laptime
bukannya aku melupakan janji untuk bertemu kamu ♪
Suka juga lagu ini, ceritanya Namba oshi bgt 🙈
Ehehehehe selesai untuk segment lagulagu konser dan lanjut MC lagi.
• Unit song
Setelah dihajar lagu lagu semangat, kita masuk ke unit song ya!
23. Scandalous ( Jeje Sendy )
hal yang kita suka ayo lakukanlah ♪
Ini lagu myoshi mb Y sama Haruna san. Mau bawain lagu ini kapan kapan 😛
24. Idol nante ( Shania, Frieska, Gaby, Delima )
yang tak bisa diungkapkan cinta searah ♪
Ini namanya unit untuk idol bongsor hahaa kawaii 😍
25. Kinjirareta Futari ( VenomeNal )
maafkanlah cinta kita ini yang tak terkabul ♪
Heehehehehehehehe
Berhasil menyatukan mereka kembali 🙈
Eh bebnju kapan ya dapet unit ini.......
25. Candy ( Haruka, Ayana, Rachel )
Candy sebuah ya ♪
Unit Jepang, Jepang asli Jepang Arab dan Jepang flores 😝
Unit song selesai, kira kira segment apalagi setelah ini?
• sisters of J
Wih judulnya aja udah begitu, berarti tim J bawain lagu lagunya tim KIII dan tim T. Hmm
Ya, lagu Jeketi banyak, member banyak, tim nya juga. Menurut aku sih semua juga punya kesempatan yang sama untuk bisa membawakan lagu lagu itu. Gak ada yang namanya ini punya siapa itu punya siapa, kan biar seru juga dibikin versi lain. Selama bawa nama JKT48 ya kenapa ngga? 🙈
27. Virgin Love
jumlah cinta bukan kebohongan serius tidaknya tak jelas ♪
Aku suka lagu lagu seishun girl dan emg pengen coba tim J bawain lagu ini, akhirnya kesampean! ><
28. Korogaru ishi ni nare
ambisi yang terpendam ♪
Salah satu lagu yang aku suka juga dari pas liat versi AKB juga hehe
29. Iiwake Maybe
walau cinta terasa sedih tak bisa berbuat apapun ♪
Lagu ini sih ngingetin Acchan><Yuko bgt! Hehe
Tau gak lagu ini member yang bawain dipilih dari senbatsu tinggi badan, yang paling pendek ke yang paling tinggi. Aku urutan 13, lumayan lah termasuk tinggi 🙈
30. Wink wa sankai
satu kali terlalu sedikit empat kali terlalu banyak ♪
Hihi lagu tim T lagi. Kali ini dipilih senbatsu berdasarkan umur paling muda. Dan aku urutan 6! Wah masih termasuk muda ya 🙉
Lanjut MC bentar buat ganti baju, lalu lanjut ke lagu...
31. Cinderella wa damasarenai
OLE! ♪
Kusenang centernya Dena, cocok 🙈
Ya, segment tadi adalah lagu penutup sebelum encore... Wih sudah 31 lagu 👍
Ankoru ankoru ankoru!
Jengjeng....
32. Futari wa Dekiteru
Mas Jiro~ ♪
Kak Ve muncul dengan gaun merah..
Wuooh..
Baru gitu aja udah pada teriak..
Tibatiba muncul lagi dari sisi kanan, ternyata itu Jiro san 😱
Hehe lucuk lah lagu nya kaya lagu jadul jadul gitu 🙉
Lalu stage kembali gelap!
Ankoru ankoru!
• Nostalgia
1! 2! 3! 4!
33. Heavy Rotation
semakin dekat jarak diantara kita
♪
Kak Melody muncul dari tengah, lalu yang lain menyusul sambil bawa stand mic. Yang spesial adalah kami pakai seifuku pertama kali debut! Hihi masih pada muat? Aku sih pake baju orang lain. Punya aku udah ngatung 😝
34. Aitakatta
walau kau tolak tak akan kusesali
Hihi lagu kedua setelah debut, oh iya di layar TV juga pas perform sekalian ada video waktu perform jaman dulu di parkiran. Biar lebih berasa nostalgianya 👍
35. Baby baby baby
I love you Beby Beby Beby ♪
Aku sih selalu senang bawain lagu ini, iyalah nama aku disebut sebut mulu 🙉
36. Kimi no koto ga suki dakara
walau di dalam keramaian tak apa tak kau sadari ♪
Apa yang spesial? Di TV di play video klip nya loh. Iya jadi dulu kami sempet bikin video klip untuk lagu ini. Limited edition sekali kan? 🙉
Sudah 36 lagu dan artinya berakhir pula event tersebut..
Seperti biasa setelahnya ada hitouch untuk menemani kalian keluar theater, dan aku udah lama gak lihat wajah wajah bahagia kalian setelah nonton perform kami! Hehe makanya seneng banget 😁
Gimana? yang belum bisa datang bisa ikut merasakan keseruan eventnya setelah baca ini? Hehehe 😁
Ya semoga lewat event ini kalian bener bener bisa merasakan kesungguhan tim J! Apalagi dengan diumumkannya kami dapat setlist baru, dukung kami terus supaya bisa menampilkan yang terbaik! 😁
Makasih ya, tetap #JadiyangTerbaik 👍
-
Beby Chaesara Anadila +12 Lagu apa yang paling kalian suka? ><
-
Beby Chaesara Anadila +7 kenapa deh manggil nya admin? hahaha
kan emang sengaja bikin rekap seperti ini biar yang belum bisa nonton tetep bisa ikut keseruannya!
penasaran itu senbatsu tinggi sama muda urutannya siapa? coba tanya sama member bersangkutannya aja >< hahaha
iya sebenernya udh lama ga konser jadi seneng bgt sih kmren bawain event itu, seru juga kalo bisa di luar kota bikin event atau konser seperti itu hehe
wkwkwkw itu tiket siapa coba ><